MENELADANI AS MAUL HUSNA AL WAALY

 "Sesungguhnya Allah mempunyai 99 nama, yaitu 100 kecuali satu. Barang siapa yang MENGHAFAL (menghafal,memahami dan mengamalkan ) maka dia akan MASUK SYURGA. Sesungguhnya Dia itu ganjil, Dia menyukai yang ganjil." (HR. Imam Baihaqi)


Setiap Muslim dianjurkan untuk meneladani Asmaul Husna agar dapat MEMPERKUAT IMAN dan juga meningkatkan kualitas hidup secara. keseluruhan. Meneladani Asmaul Husna juga dapat dijadikan bekal untuk di akhirat nanti.

Salah satu asma Allah yang akan sangat bermanfaat jika diteladani adalah AL WAALI


Sebagai umat Muslim, sudah selayaknya kita setidaknya mengetahui bahkan lebih bagus lagi meneladani Asmaul Husna. Kebaikan Allah yang terkandung sangatlah mulia jika bisa diterapkan dalam kehidupan manusia.


Meneladani Asmaul Husna akan memberikan dampak positif kepada hidup dan mengarahkan umat Muslim ke jalan yang benar. Selain itu, jika nama dan sifat Allah yang baik diteladani, iman seorang Muslim akan semakin kuat dan selalu diberi kesabaran ketika menghadapi masalah.


AL WAALY


Allah Swt memiliki asmaul husna al-wali yang berarti KEDEKATAN, hubungan kerabat, pengabdian, dan kepemilikan. Dalam beberapa riwayat, nama indah ini didefiniskan juga sebagai sifat Allah YANG MAHA MELINDUNGI


Sifat ini bisa menjadi SUMBER INSPIRASI KESUKSESAN bagi umat Muslim.


Sebab, Allah senantiasa melindungi hamba-Nya yang taat, MENJAGANYA dari marabahaya dan kesusahan. Allah juga melindungi siapapun yang meminta perlindungan-Nya dan Dia adalah SEBAIK BAIK PELINDUNG .

Oleh karena itu, umat Muslim tidak boleh berputus asa dalam menggapai rahmat Allah. Tidak perlu juga tertanam keraguan di dalam hatinya. Apalagi mempertanyakan perlindungan Allah yang nyata.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk meminta perlindungan Allah Swt, salah satunya dengan berdoa UNTUK KEPERLUAN APAPUN


Dia juga menyelamatkan orang-orang beriman dari kesesatan seperti kekafiran dan kebodohan. Kemudian mengembalikan mereka ke jalan keimanan, kepintaran, dan kemerdekaan.

Allah selalu menginginkan kemuliaan untuk semua umat Muslim dan akan membimbing mereka ke arah jalan yang benar.


Mereka yang menjadikan Allah sebagai pelindungnya,AKAN SELALU DILINDUNGI dan dibela oleh-Nya. Tidak ada makhluk yang mampu memberi perlindungan yang hakiki selain Allah SWT.

Sifat Allah Al Waliyy dijelaskan melalui firman-Nya dalam surat Al Jatsiyah ayat 19, yang berbunyi, “Sungguh, mereka tidak akan dapat menghindarkan engkau sedikitpun dari (azab) Allah. Dan sungguh, orang-orang yang zhalim itu sebagian menjadi pelindung atas sebagian yang lain, sedangkan Allah pelindung bagi orang-orang yang bertakwa.”(QS. Al Jatsiyah: 196)


 Umat Muslim akan bisa menjalankan tugas sebagai wali Allah di bumi dengan sebaik mungkin dan diharapkan dapat memakmurkan bumi.

Untuk mewujudkan kemakmuran tersebut, orang yang beriman harus rela melindungi dan membantu orang yang sedang kesusahan. Dengan pengecualian, tidak melindungi serta membela orang-orang yang salah.

Dengan demikian, seorang muslim juga harus bisa menolak hal-hal tidak baik meskipun menyakitkan diri sendiri dan orang lain. Kewajiban bagi orang-orang beriman untuk membantu sesama ditekankan oleh Nabi Muhammad ketika Beliau bersabda:

“Bantulah saudaramu yang berlaku aniaya dan dianiaya” Lalu para sahabat Beliau bertanya “ini (wajar bagi) yang dianiaya, maka bagaimana membela yang menganiaya?” Rasulullah menjawab “Dengan menghalanginya melakukan penganiayaan.” (HR. Al Bukhari)


WALLOHU'ALAM


SEMOGA KITA DIBERI KEMAMPUA N UNTUK MENYIKAPINYA .


SEMOGAT SEHAT WAL AFIAT, ISTIQOMAH DAN WAFAT DALAM IMAN,ISLAM SERTA HUSNUL KHOTIMAH

للّٰهُمَّ صَلِّى وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلىٰ سّيِّدِنَا مُحَمَّدِ نِالنُّوْرِ الذَّاتِى وَالسِّرِّ السَّارِى فِى سَائِرِ الْأَسْمَاءِ وَالصِّفَاتِ وَعَلىٰ اٰلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّمْ 

(Sholawat Nurıdzatı)


MARI SAMPAIKAN "AL FATIHAH" KEPADA NABI MUHAMMAD SAW,PARA SAHABAT DAN KELUARGA BELIAU, JUGA UNTUK KEDUA ORANG TUA ,GURU/

MURSYID DAN SEMUA MUSLIMIM MUSLIMAT

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ekspresikan emosimu pada hal yang lebih positif

Tanda-tanda Kenabian

MENELADANI AS MAUL HUSNA AL MUTA'ALI